Pelepasan Kelas XII MA & Pemantapan Kelas IX MTs - MIFTAHUSSALAM
Headlines News :
Home » , , , , » Pelepasan Kelas XII MA & Pemantapan Kelas IX MTs

Pelepasan Kelas XII MA & Pemantapan Kelas IX MTs

Written By h on 26 May 2012 | Saturday, May 26, 2012



Alhamdulillah, akhirnya hari yang di nanti-nantikan pun tiba. Hari bersejarah bagi segenap anggota kelas XII Madrasah Aliyah dan kelas IX Madrasah Tsanawiyah Pondok Pesantren Pendidikan Islam Miftahussalam Banyumas tahun ajaran 2011/2012.

Hari ini, 26 Mei 2012 Masehi atau 5 Rajab 1433 Hijriyah merupakan hari pengumuman kelulusan bagi seluruh siswa SMA/MA/SMK/Sederajat diseluruh Nusantara. Juga diadakan Perpisahan Kelas XII Madrasah Aliyah dan Pemantapan Kelas IX Madrasah Tsanawiyah Pondok Pesantren Pendidikan Islam Miftahussalam Banyumas.

Acara ini memang sudah rutin diselenggarakan setiap tahun dalam rangka melepas kepergian santri-santri kelas XII Madrasah Aliyah dan memantapkan kelas IX Madrasah Tsanawiyah agar dapat meneruskan pendidikannnya ke jenjang yang lebih tinggi, khususnya  di Madrasah Aliyah PPPI Miftahussalam Banyumas.

Pelepasan dan pemantapan yang diawali dengan lantunan ayat-ayat suci Al-Qur'an ini berlangsung dengan khidmat. Dilanjutkan dengan lantunan merdu hymne Miftahussalam yang diakhiri dengan puisi perpisahan membuat wali santri dan segenap undangan yang hadir terkesima. Serentak tepuk tangan pun bergemuruh diseluruh penjuru aula PPPI Miftahussalam Banyumas.

Acara dilanjutkan dengan prakata dari panitia acara oleh Akhina Restu Setiawan, kemudian Akhina Windu Trias selaku ketua angkatan melanjutkan dengan sepatah-duapatah kata mewakili pihak yang meninggalkan dan kemudian disambung oleh Akhina Agus Priyanto yang mewakili pihak yang ditinggalkan. Acara berlanjut dengan penampilan kemampuan santri untuk menunjukkan kepada wali santri, sejauh mana perkembangan putra putrinya selama belajar di PPPI Miftahussalam Banyumas.


Setelah prakata selesai, para kepala Madrasah menyampaikan pesan-pesannya kepada semua santri yang nantinya akan menjadi pemimpin bangsa dan agama. Juga dari ketua yayasan PPPI Miftahussalam Banyumas, Al Ustadz Umar.

Acara dilanjutkan dengan pemberian kenang-kenangan dari santri kelas IX Madrasah Tsanawiyah dan kemudian dilanjutkan pemberian kenang-kenangan oleh santri kelas XII Madrasah Aliyah. Menjelang masuknya waktu sholat Dhuhur, acara selesai yang ditutup dengan membaca hamdalah  bersama-sama yang dipandu oleh pembawa acara.(red) 

Gallery Pelepasan Kelas XII MA & Pemantapan Kelas IX MTs












Share this article :

No comments:

Post a Comment

 
Support : Miftahussalam Islamic Boarding School | Banyumas | Jawa Tengah
Copyright © 2011. MIFTAHUSSALAM - All Rights Reserved
Designed by ADAM LODIE 2012
From CREATIDIE Galleries to Make Your Design